ASAL MULA NAMA KOTA SURABAYA

Surabaya ..... nama kota bersejarah bagi kemerdekaan indonesia .... salah satu kota besar yang berada di daerah pulau jawa bagian timur (sebagai ibukota propinsi jawa timur)
Dongeng rakyat legenda kota jawa timur

Setiap nama daerah memiliki cerita asal usul sendiri sendiri.
Kota surabaya, terdiri dari dua suku kata, yaitu sura dan baya ..... menurut cerita turun temurun dari kakek saya dulu.ada cerita antara dua buah hewan, hiu soro dan buaya
Kedua hewan saling bertarung yang kedua duanya sama kuatnya dan tidak ada yang mau mengalah sampai beberapa hari tidak ada tanda tanda kekalahan .....
Ahirnya mereka berdua mengadakan kesepakatan untuk membagi wilayahnya masing masing ....
Sang buaya memiliki kekuasaan di lautan, sedangkan buaya memiliki kekuasaan di muara .....
Hari berganti hari, bulan dan tahun kondisi di lautan sudah mulai berubah, persediaan makan sudah mulai menipis hiu suro mulai kesulitan untuk mendapatkan makanan.
Ahirnya hiu mulai mencari makan di muara secara diam diam, lama kelamanya aksinya mulai di ketahui sama buaya, dan di hadanglah sang hiu ....
Hey hiu suro kita telah memiliki kesepakatan dan wilayah masing masing, dan tidak akan memasuki wilayahku tapi hari ini kamu sengaja melanggar perjanjian yang telah kita sepakati pergilah kamu dari wilayahku ini sekarang juga, bentak sang buaya ..........
Apa perduliku dengan kesepakatan itu karena di lautan aku sudah sulit untuk mendapatkan makanan, karma itu aku memasuki wilayahmu untuk mencari makan ......
Apa kamu bilang ... ??????? Se enaknya saja kamu bertindak ya, kamu mengingkari perjanjian yang telah kita buat, itu artinya kamu sudah menantang aku untuk mengadakan permusuhan lagi .......
Siapa takut .......... jawab hiu suro dengan sombongnya .......

Ahirnya perkelahian tidak bisa di hindarkan ... mereka berkelahi sangat dahsyat, saling terkam, gigit, dan cakar mereka sama sama sangat kuat keduanya mengeluarkan jurus andalan masing masing.sang buaya mendapatkan gigitan ekor di sebelah kirinya yang ahirnya ekor buaya harus selalu bengkok ke kanan ....
begitu juga hiu suro tergigit ekornya hampir putus.
air tempat pekelahian mereka berubah menjadi merah karena darah yang keluar dari luka mereka ...... buaya dan sura sama sama mati ......
sama penduduk di sekitarnya untuk mengenang mereka maka di jadikanlah sebuah nama kota yaitu kota surabaya .... sehingga kedua hewan ini di jadikan ikon kota surabaya.

Menurut versi lain kota sura baya di ambil dari dua kata sura yang berarti aman dan baya yaitu bahaya.
jadi surabaya yaitu aman dari bahaya .......
Tapi entah yang benar yang mana, penulis sendiri juga tidak tau, karena hasil tulisan ini juga bersumber dari cerita kakek buyut saya secara turun temurun.


pesan:
Jangan kita melihat cerita dari sisi negatifnya, tapi ambilah manfaat dari segi baiknya ....
kita tidak perlu menyelesaikan permasalahan dengan kekerasan, apalagi sampai berujung pada kematian ....
hidup ini sungguh singkat, pergunakanlah untuk kebaikan